Selamat Datang DiBlogspot PNPM Mandiri Perdesaan Kabupaten Merangin

Selasa, 07 Januari 2014

Terimakasih PNPM MANDIRI PERDESAAN TABIR ULU



JALAN KAMI KEMBALI ELOK
Oleh: Hendardi
FT Tabir Ulu


Desa Kapuk adalah Desa gerbangnya Tabir Ulu, karena Desa Kapuk Desa Pertama menyusul desa lainya hingga berakhir diDesa Rantau Ngarau. Untuk menunjang dan meningkatkan ekonomi masyarakat tahun 2013 Desa Kapuk mendapatkan alokasi dana untuk kegiatan sarana dan prasarana berupa jalan rabat beton 500 meter.
Jalan ini merupakan jalan usaha tani, yang hampir setiap harinya warga kapuk melewatinya kekebun karet dan kesawah. Jalan ini rusak parah, terlebih ketika musim penghujan tiba dikarenakan area persawahan dan perkebunan karet yang teduh dan lembab. Kalau hujan kami tidak bisa lewat, bahkan terkadang kami harus menunggau beberapa hari untuk bisa melewatinya menggunakan roda dua,banyak diantara kami yang terjatuh dan mandi lumpur saya sendiri pun pernah mengalaminya ujar KAUR Pembangunan Desa Kapuk.

 Gb.Salah Satu kondisi jalan sebelum dibangun rabat beton



Gb. Warga gotong-Royong


Untuk itu masyarakat beserta aparat desa yang di fasiliatsi KPMD dan Kader Teknik sepakat mengusulkan jalan ini ke PNPM Mandiri Perdesaan.
Semangat membangun desa memang dibuktikan  dengan swadaya material tanah timbun dan gotong-royong. Masyarakat bergotong-royong melakukan penimbunan jalan yang berlumpur dan rusak parah bahkan sampai pengecoran rabat beton disamping tukang ahli yang kebetulan juga warga Kapuk sendiri.
Sekarang Warga bisa menikmati hasilnya”Alhamdulillah...Jalan Kami Kembali Elok”
Terimakasih PNPM MANDIRI PERDESAAN TABIR ULU

Sekain & Terimakasih

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PENGADUAN PNPM MANDIRI PERDESAAN

Via Web : Klik Disini
Via SMS, Kirim Ke : 0821 1210 9495 / 0857 1030 1234
Via Email : pengaduan@ppk.or.id atau pengaduan@nmc.ppk.or.id
Via Surat : Komp. Bungur Indah No.1 Jl.Bungur, Kemang Utara Jakarta Selatan 12730

Dapat Juga Melalui Fasilitator Kabupaten merangin
Iwan Joni HS : 085378628717
Adiarta : 08127431159
Bayu Pramono : 085211566898

Untuk dapat segera ditindaklanjuti pengaduan yang disampaikan melalui sms, email maupun website ini hendak nya menyertakan beberapa informasi yang relevan dan lengkap, seperti nama program, lokasi dan pelaku yang diadukan

Terima Kasih.

Entri Populer