Selamat Datang DiBlogspot PNPM Mandiri Perdesaan Kabupaten Merangin

Selasa, 11 Juni 2013

Tabir Ulu terapkan Ralingdes KPMD 2013



Tabir Ulu terapkan Ralingdes KPMD 2013

Berbingkai Rapat Kerja Teknis BKAD & KPMD

Oleh: Toni Suherman 

Dalam rangka peningkatan peran dan fungsi Kader Pemberdayaan Masyarakat Desa (KPMD) ditengah masyarakat desa di wilayah kecamatan Tabir Ulu, dan aktualisasi peran nyata sebagai Fasilitator Desa, sangat diperlukan kader yang militan dan tanggug serta mampu sesuai tupoksinya, maka pada tahun 2013 ini seluruh KPMD se-kecamatan tabir ulu yang berjumlah 12 (dua belas) orang dari 6 (enam) desa, sepakat untuk melanjutkan kembali Ralingdes (Rakor Keliling Desa) tahun 2013 dalam bingkai Rapat Kerja Teknis BKAD dan KPMD se-Kecamatan Tabir Ulu.
“Ralingdes 2013 telah kita gagas sejak tahun lalu untuk lebih mendekatkan para kader dengan masyarakat desa, dan juga agar kegiatan rakor bulanan KPMD tidak monoton dilaksanakan di ruangan, namun pada Ralingdes ini kita mencoba mengajak seluruh kader untuk memahami lebih lanjut tentang pelaksanaan tupoksinya dilapangan”, ujar Pendamping Lokal Andi Firdaus.  
Pada kesempatan Ralingdes perdana ditahun 2013 dilaksanakan di Desa Pulau Aro yang menjadi tuan rumah Ralingdes bulan Juni yang dilaksanakan pada hari senin (03/07/2013). “Kita berharap Ralingdes KPMD ini dilaksanakan dengan membuka diri terhadap kritik dan saran maupun pengaduan yang disampaikan oleh masyarakat secara lansung, disamping itu kita berharap agar kegiatan Ralingdes ini, selain penguatan secara materi ruangan dan pelaporan progress kegiatan masing-masing desa, hendaknya kegiatan ini juga melakukan koordinasi dengan para pelaku yang berada pada tuan rumah pelaksana Ralingdes dan Pengecekan terhadap kondisi pemeliharaan sarana fisik desa setempat dan keberadaan papan informasi, kotak pengaduan dan media informasi lainnya, ujar FK Tabir Ulu Toni Suherman pada acara pembukaan ralingdes tersebut. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PENGADUAN PNPM MANDIRI PERDESAAN

Via Web : Klik Disini
Via SMS, Kirim Ke : 0821 1210 9495 / 0857 1030 1234
Via Email : pengaduan@ppk.or.id atau pengaduan@nmc.ppk.or.id
Via Surat : Komp. Bungur Indah No.1 Jl.Bungur, Kemang Utara Jakarta Selatan 12730

Dapat Juga Melalui Fasilitator Kabupaten merangin
Iwan Joni HS : 085378628717
Adiarta : 08127431159
Bayu Pramono : 085211566898

Untuk dapat segera ditindaklanjuti pengaduan yang disampaikan melalui sms, email maupun website ini hendak nya menyertakan beberapa informasi yang relevan dan lengkap, seperti nama program, lokasi dan pelaku yang diadukan

Terima Kasih.

Entri Populer